Kini berbagai kemudahan mengelola
finansial telah bermunculan, salah satunya adalah investasi di Bareksa.
Bisa berupa reksadana atau surat – surat obligasi sesuai dengan instrumen yang
telah disediakan. Berbagai kemudahan ini tentunya mendorong minat generasi muda
untuk mulai merencanakan serta mengelola keuangan mereka sebelum terlambat.
Tidak ada yang berkeinginan untuk
menghadapi kesulitan di masa mendatang, terutama ketika menghadapi kondisi –
kondisi tidak menentu. Keberadaan pandemi selama setahun lebih ini memberikan
pukulan berat bagi beberapa pihak. Semuanya terdampak, mulai dari kesehatan,
pola hidup, pola interaksi, bahkan kestabilan finansialnya.
Beberapa penyebab terjadinya guncangan
hebat ketika menghadapi keadaan tidak terduga adalah salah satunya disebabkan
karena kurang baiknya dalam perencanaan atau pengelolaan keuangannya. Sebelumnya
memang tidak pernah terpikirkan akan kejadian dahsyat hingga berdampak pada
segala sektor kehidupan. Selain itu pola hidup konsumtif juga menjadi
faktornya.
Salah satu langkah dalam menghadapi
keadaan tidak menentu tersebut adalah dengan mempersiapkan dana cadangan. Cara
paling mudah dan cukup konvensional dengan risiko rendah adalah dengan
menabung. Tetapi untuk mempercepat mencapai target finansial ada cara lainnya,
yaitu berinvestasi. Terlebih saat ini banyak aplikasi penunjangnya.
Mengenal
Aplikasi dan Cara Investasi di Bareksa
Bareksa sendiri adalah sebuah
marketplace untuk finansial dan investasi. Dulunya untuk mengembangkan dana,
pemiliknya harus mendatangi berbagai bank atau manajer investasi secara
langsung dan satu persatu. Tentu saja kondisi ini sedikit rumit dan bagi anak
muda yang belum memiliki dana banyak tentunya tidak tertarik untuk bergabung.
Namun dengan datangnya marketplace
terintegrasi serta telah mendapatkan izin dari OJK (Otoritas Jasa Keuangan),
mulai tumbuh minat dari berbagai kalangan untuk mulai menyisihkan uangnya demi
perencanaan finansial yang lebih baik. Terlebih pada perkembangannya,
dibentuklah aplikasi yang dapat diunduh di google play ataupun appstore.
Dengan terintegrasinya marketplace,
memudahkan para calon investor untuk memilih berbagai produk finansial tanpa
harus mendatangi satu persatu lagi. Ini adalah kemudahan yang sangat
menguntungkan dan menarik perhatian para generasi muda. Terlebih untuk
memulainya tidak memerlukan dana besar. Sehingga bisa belajar sambil mencoba
sekaligus.
Produk utama dalam aplikasi ini adalah
reksadana. Berbagai produk pilihan terbaik serta dikelola oleh manajer
investasi terpercaya ditawarkan untuk para investor. Berbagai informasi terkait
profil, performa, serta ukuran (barometer) dapat diakses oleh calon investor,
sehingga bisa memilih serta memperhitungkan dengan baik sesuai kebutuhan
finansialnya.
Untuk memulai investasi di Bareksa,
diperlukan berbagai tahapan terlebih dahulu. Pertama adalah memiliki akun
aktif. Tidak sulit untuk membuatnya juga tidak membutuhkan biaya. Setelah
proses pendaftaran selesai barulah memilih berbagai produk serta instrumen investasi. Perhatikan dengan detail
segala informasinya agar tidak menyesal dikemudian hari.
Mengenal Produk Investasi di Platform Bareksa
Secara umumnya produk utama di
aplikasi ini adalah reksadana. Yaitu sebuah instrumen berinvestasi dengan cara
menghimpun dana dari masyarakat untuk dikelola oleh manajemen investasi di
Bareksa menuju beberapa instrumen. Seperti saham, deposito, atau obligasi.
Ini merupakan pilihan bagi investor pemula ketika kesulitan mau
menginvestasikan atau meriset sendiri.
Selain produk reksadana, Bareksa juga
dipercaya oleh Kementerian Keuangan Republik Indonesia agar mampu menjual SBN
(Surat Berharga Negara) ritel melalui platform online. Sehingga keamanannya
terjamin. Produk emas juga tersedia, meskipun tidak sebesar produk reksadana,
ini bisa menjadi pilihan alternatif untuk berbagai investor.
Banyaknya pilihan produk bisa menjadi
keunggulan bagi para calon investor. Sehingga mampu melakukan diversifikasi
pembelian. Jadi ketika terdapat salah satu yang mengalami penurunan, masih
memiliki instrumen lainnya yang nilainya terus naik. Dengan demikian risikonya
menjadi tersebar dan berpotensi terhindar dari kerugian cukup besar.
Namun untuk memulai berinvestasi perlu
pemahaman terlebih dahulu. Sehingga tidak benar – benar asal membeli produk
dengan harapan mampu meningkatkan modal atau meraih tujuan finansial. Ada
berbagai hal untuk diperhatikan. Akan tetapi tidak perlu khawatir, karena
Bareksa sendiri menyediakan fasilitas belajar dan diskusi dari konten, berita,
dan lainnya.
Memang kebahagiaan tidak hanya diukur
dari kepemilikan uang saja, tetapi dengan merencanakan keuangan secara matang
mampu mencegah kesulitan dikemudian hari. Salah satunya adalah menjaga konsumsi
serta mulai menyisihkan sebagian dananya. Tidak hanya sekedar menabung, tetapi
juga memanfaatkan fitur investasi di Bareksa atau aplikasi online
lainnya.
: