4 Aplikasi Investasi Emas Terpercaya untuk Investor Baru

Posting Komentar

Kesadaran menyisihkan sebagian kekayaan atau pendapatan untuk melakukan investasi semakin meningkat semenjak adanya aplikasi investasi emas. Logam mulia ini masih cenderung diminati daripada produk investasi lainnya, karena selain bentuknya terlihat dengan nyata, juga pengalaman menghadapi harga emas semakin naik juga menjadi pemicunya.

Kesadaran ini juga merupakan bentuk upaya persiapan keuangan keluarga dalam menghadapi beberapa tahun ke depan. Karena disadari bahwa setiap tahun semakin mahal harga berbagai kebutuhan rumah tangga. Beberapa masyarakat mulai menyisihkan dalam bentuk tabungan, akan tetapi beberapa di antaranya juga mulai mengambil ranah investasi.

aplikasi investasi emas

Peminat emas masih cukup banyak, terutama ketika merencanakan finansial dalam jangka waktu agak panjang (lebih dari 5 tahun). Perkembangan harga tiap tahunnya selalu meningkat, bahkan terkadang bisa mencapai 20%. Pengembangan ini yang akhirnya menarik minat para calon investor mulai membelinya. Terlebih ketika harganya sedang turun.

Dahulu untuk berinvestasi logam mulia ini, harus membelinya secara langsung ke berbagai tempat, termasuk salah satunya pegadaian. Namun saat ini, semakin mudahnya dalam teknologi, tidak perlu lagi kesulitan melakukan pembeliannya. Hanya tinggal mengambil smartphone, membuka aplikasi, melakukan pemesanan, serta memantau perkembangan harga emasnya.

Aplikasi Investasi Emas Cocok untuk Pemula

Salah satu keinginan generasi muda ketika menghadapi berbagai kemudahan teknologi adalah tidak perlu repot apabila harus memiliki sesuatu. Termasuk dalam berinvestasi, berbagai syarat administrasi rumit, lokasi yang jauh untuk didatangi sangat dihindari. Karenanya muncul beragam aplikasi dengan berbagai fiturnya, namun beberapa daftar berikut cocok untuk pemula.

1.      Pegadaian digital

Siapa tidak kenal dengan Pegadaian, sebuah lembaga milik BUMN yang telah lama bergerak dalam bidan pendanaan untuk masyarakat. Seiring berkembangnya waktu, lembaga ini perlahan – lahan menawarkan program investasi emas. Selain untuk mendorong masyarakat melek ekonomi, juga membantu masyarakat apabila kesulitan dana, bisa melakukan gadai emas yang dimilikinya.

2.      E-mas

Pada dasarnya aplikasi investasi emas ini sangat cocok untuk pemula, karena berbagai informasi tentang perkembangan harga bisa terpantau juga mudah. Untuk memulainya juga sangat murah, tidak perlu modal mahal – mahal. Tetapi untuk mampu mencetaknya, perlu minimal kepemilikan terlebih dahulu. Namun besarannya tidak begitu tinggi.

3.      Indogold

Indogold berfokus pada produk emas, berinvestasinya mudah, tidak harus memiliki modal besar. Selain itu berbagai kemudahan dalam menjual atau membeli juga menjadi fitur menarik. Apalagi sudah diawasi oleh OJK, sehingga terjamin keamanannya. Aplikasinya juga memiliki fitur gadai, sehingga bisa mendapatkan dana tanpa harus kehilangan kepemilikan.

4.      Tokopedia Emas

Bagi yang suka berbelanja online, pasti tahu dengan marketplace ini. Berbagai produk mulai dari makanan sampai keperluan rumah tangga dijual. Dalam perkembangannya, Tokopedia juga menyediakan produk investasi emas. Ia sudah terintegrasi dengan pegadaian, sehingga pencairan atau penarikannya bisa melalui pegadaian. Selain itu tidak perlu membuat akun lagi.

Berinvestasi Logam Mulia dengan Cerdas pada Aplikasi Investasi Emas

Tentunya ketika berkeinginan untuk memulai berinvestasi haruslah melakukan perencanaan keuangan terlebih dahulu. Sehingga tidak terjebak pada hal – hal praktis seperti harga turun, harga naik, dan berbagai kondisi lainnya. Dengan berpatokan pada perencanaan nantinya dapat melakukan evaluasi secara rasional serta memutuskan membeli atau menjualnya.

Selain memperhatikan perencanaan, langkah cerdas lainnya adalah dengan melakukan pemantauan harga. Berbeda dengan saham, yang berpotensi mendapatkan deviden, berinvestasi pada logam mulia ini tidak akan memperoleh keuntungan tambahan sebelum menjualnya kembali. Karenanya perhatikan perkembangan harganya untuk menghitung estimasi keuntungannya.

Dalam investasi emas, ada berbagai bentuk. Membeli dalam wujud logamnya, dirupakan dalam bentuk tabungan, atau membeli dari marketplace. Masing – masing memiliki keunggulannya sendiri. Seperti ketika memilih mengambil bentuk logamnya, maka hasilnya lebih terlihat mata, karena bendanya akan disimpan di dalam rumah sendiri.

Terakhir adalah menentukan pencairannya, investasi ini sangat tidak cocok bagi orang yang memiliki kebutuhan jangka pendek, karena dalam waktu singkat, perubahan nilainya belum signifikan. Alangkah baiknya menunggu hingga jangka waktu menengah atau lama sekalian. Untuk kenaikannya bisa dipantau melalui aplikasi investasi ini di smartphone.

Emas tidak hanya merupakan simbol kekayaan seseorang saja, melainkan dengan memilikinya bisa menjadi aset yang nilainya akan naik setiap tahun. Dengan menunggu atau memanfaatkan momentum tertentu, bisa mendapatkan keuntungan cukup besar. Terlebih saat ini tersedia aplikasi investasi emas agar memudahkan masyarakat memulai berinvestasi.

Related Posts

:

Subscribe Our Newsletter